Apa itu pemupukan daun ?
Pemupukan daun merupakan aplikasi pemupukan melalui daun dengan cara penyemprotan ke bagian daun secara langsung dengan maksud bahwa nutrisi akan diserap oleh tanaman melalui stomata atau nutrisi akan masuk melewati kutikula daun melalui porses difusi.
Kontroversi Pemupukan Daun
1. Bagian tumbuhan yang dapat menyerap nutrisi hanya akar
2. Nutrisi dapat masuk melalui stomata
3. Aplikasi pempukan daun banyak dilakukan diatas daun sedangkan stomata lebih banyak berada di
bawah daun.
4. Aplikasi pemupukan daun dilakukan pada siang hari
Mari kita bahas lebih terperinci.
Nutrisi tanaman dapat diserap oleh daun melalui kutikula melibatkan proses difusi dan serapan sel daun. Meskipun serapan melalui stomata dapat memberikan jalur masuk ke dalam daun namun secara strukut pori akan mencegah penetrasi cairan langsung ( Ziegler 1987).
Penyemprotan pupuk daun atau lebih dikenal dengan istilah foliar application akan memberikan keuntungan lebih dari hal aplikasinya. Akan tetapi kita harus mengetahui jenis hara apa yang lebih efektif diaplikasikan melalui penyemprotan daun. seperti contoh mineral nutrisi seperti Fe dan Mn akan lebih efisien dipalikasikan lewat daun dibandingkan lewat tanah (Taiz 2002).
Kesuksesan aplikasi penyemprotan pupuk daun erat kaitannya dengan waktu aplikasi. Aplikasi pupuk daun yang tepat dilakukan pada sore hari karena laju evaporasi tanaman mulai menurun dan mengakibatkan akumulasi garam pada permukaan daun rendah sehingga tidak meracuni tanaman.